Rabu, 20 Maret 2013

Cara Menghapus Aplikasi di Komputer

Bagaimana menghapus program yang telah diinstall di komputer?

Ada mungkin sedikit dari sobat Pacipin ini yang belum mengetahui tentang bagaimana  cara menghapus instalasi dari sebuah program komputer. Tenang sobat, sedikit cara untuk anda sobat pemula.

Cara yang bisa anda lakukan adalah :

1.       Pastikan komputer anda sedang dalam keadaan aktif kemudian klik Start Menu

2.       Pilih Menu Control Panel

3.       Kemudian Programs

4.       Setelah itu klik Programs and Features

5.       Disini sobat akan memilih mana instalasi program yang akan anda hapus

6.       Kemudian klik 2 kali untuk men- uninstall program yang anda pilih.

 

Selamat Mencoba dan Semoga Bermanfaat.

Bagaimana Mengatur Pencerahan Monitor ?


 

            Mungkin dari sekian banyak sobat Pacipin, masih ada yang bingung mengenai bagaimana mengatur pencerahan layar komputer ? Tidak usah khawatir, karena disini Pacipin akan menuntun anda untuk menyelesaikan masalah sobat semua.

            Untuk mengatur pencerahan layar Win 7, maka ikutilah cara yang tertera. Yang pertama,booting PC sobat semua and please wait hingga hadir tampilan dekstop seperti gambar dibawah ini ( diasumsikan tampilan berikut begitu cerah dengan pengaturan pencerahan maksimal) .

Kedua : Refresh terlebih dahulu dekstop sobat dengan menggunakan right click atau klik kanan – refresh. Lebih dari satu kali lebih disarankan

Ketiga : Klik kanan lagi untuk memilih pilihan Personalize. Mengapa menggunakan Personalize? Jawabanya cukup simple, yakni agar lebih cepat dan mudah. Kok bisa ya??? Karena pengaturan untuk PC sebenarnya terkumpul di dalam menu Control Panel. Tidak terkecuali pengaturan tampilan komputer juga. Sebenarnya bisa sobat masuk di Control Panel namun menurut saya inilah teknik yang simple.

Keempat : Setelah masuk menu Personalize, pilih Display.

 Kelima : Setelah menu Display dipilih, maka akan ada beberapa pilihan seperti Adjust Resolution, Adjust Brightness, Calibrate Color,dan lain sebagainya.Menu ini masing-masing berisi berbagai  pengaturan yang berbeda. Dalam hal ini pilh Adjust Brightness.

Keenam : Kemudian di bagian bawah tertera pilihan Screen Brightness, lalu atur sesuai keinginan sobat semua. Jika telah selesai klik Close.

 

Sekian teknik pengaturan pencerahan monitor PC dan semoga bermanfaat bagi sobat Pacipin semua.

Cara Menambah Kecepatan Akses Komputer


            Bagi sobat Pacipin yang masih bingung karena komputer anda lambat maka teknik dibawah ini akan membantu anda. Bisa sobat praktikan di komputer yang ber sistem operasi Windows. Kecepatan komputer sangat mempengaruhi kinerja komputer.Misalnya pada saat anda memutar file berformat .3gp, .wmv, koneksi jaringan dan sebagainya.

            Banyak langkah yang merupakan cara mempercepat kinerja komputer. Ikuti cara-cara di bawah ini :

1.      Tampilkan Disk CleanUp, ini digunakan untuk membersihkan file-file yang sudah tidak dibutuhkan lagi. Klik kanan pada drive dalam Windows Explorer kemudian munculkan Properties- Disk Cleanup. Dapat juga dengan kombinasi tombol keyboard Winkey+R, lalu ketikkan “ CLEANMGR “ . Pilih drive mana yang akan anda cleanup.

2.      Hapus Icon  yang ada di Dekstop anda karena icon tersebut bukan merupakan induk instalasi program anda, namun hanya berfungsi sebagai jalan pintas atau Shortcut. Jika dihapus, anda masih bisa mencari dalam Start Menu atau Folder yang bersangkutan.

3.      Menghapus Start Up program dengan cara gunakan kombinasi tombol Winkey+R dan ketikkan “ MSCONFIG “

4.      Tambahkan kapasitas Random Access Memory anda

5.      Cari file-file temporary yang sudah tidak terpakai lagi. Cara cepat gunakan fasilitas SEARCH anda. Pilih All Files and Folders jika sobat masih menggunakan OS WIN XP kemudian aktifkan Search Hidden Files and Folders. Ketikkan “TMP” atau ekstensi lain di dalam All Of Part Of The File Name. Klik aja Search dan jika telah ditemukan, maka segera hapus File-file tersebut.

6.      Kosongkan Recycle Bin dan Non-Aktifkan System Restore jika diperlukan

7.      Jaga kapasitas Hardisk jangan sampai Free Space-nya memperihatinkan

8.      Jangan buat Root Directory terlalu panjang dan berisi terlalu banyak, misalnya :

C:\Dataku\A\B\C\D\E\F\G\H\I\J\K\pribadi\rahasia\filmku\3gp\jangan dibuka\dosa\wow\dewasa\full film\awas

9.      Jangan gunakan aplikasi untuk memperindah tampilan dekstop

10.  Ganti hardware yang dirasatelah tua dan telah terlampau lama dipakai karena juga berpengaruh terhadap kecepatan komputer anda.

11.  Selalu Update antivirus sobat Pacipin kemudian lakukan Scanning terhadap virus atau Worm komputer.

 

 

Sekian dan Semoga bermanfaat.

Teknik Membuat Slide Master di Microsoft Power Point 2007


Power Point merupakan sebuah Office Program yang memiliki fungsi membuat slide. Tentunya sobat Pacipin sudah pernah atau bahkan sering dibebani tugas membuat Slide Presentasi. Untuk itu slide master power point diharapkan akan memberi nilai plus untuk sobat semua.

Langkah nya :

1.      Buka Program Power Point sobat Pacipin.

2.      Klik View kemudian pilih Slide Master

3.      Muncul halaman kosong, pilih halaman pertama yang paling atas, isi halaman diatas dengan button atau tombol yang akan kita buat beranda, indikator dan lainnya. bisa juga ditambah dengan button next dan previous slide.

4.      Jika semua yang kita inginkan sudah lengkap, dan semua button sudah kita buat, maka klik close slide masternya yang berwarna merah

5.      Untuk semua halaman kini sudah jadi, jika menekan enter untuk membuka slide baru maka slide baru akan terisi sesuai yang kita set tadi. Selanjutnya isi semua materi yang kita inginkan.Setelah semua halaman sudah kita buat, maka selanjutnya klik lagi view - slide mater - dan isi hyperlink untuk button yang telah kita buat tadi. Kemudian setelah itu semua diisi close saja slide masternya lagi.

6.      Finish dan save tugas sobat Pacipin.

 

 

 

Sekian, selamat mencoba dan semoga bermanfaat bagi sobat Pacpin semua.

Instalasi Software Camstudio


Program Camstudio merupakan program camcorder yang merekam segala aktivitas komputer yang dilakukan oleh pengguna. Sobat Pacipin semuanya,program ini memberikan keamanan bagi anda yang ingin memberi mata-mata dan mengetahui aktivitas komputer pada saat komputer sedang digunakan oleh pengguna selain anda.

Cara instalasinya :

1.       Cari program Camstudio pada driver PC sobat Pacipin atau jika belum ada silahkan download.

2.       Double Click program sehingga muncul Dialog Box Setup :

3.       Klik Next lalu muncul Lisensi program seperti gambar di bawah ini.

4.       Pilih I Accept the Agreement kemudian klik Next sehingga muncul tampilan seperti berikut :

5.       Pilih Destination Location dimana program akan di install, jika sudah klik Next.

6.       Select Component akan memandu instalasi anda dan jika sudah Klik Next

7.       Pilih Start Menu Folder, klik Next

8.       Selsct Additional Task, pilih create a dekstop icon jika sobat ingin membuat shortcut di dekstop kemudian Next untuk melanjutkan instalasi.

9.       Setup instalasi akan berjalan dan tunggu hingga proses selesai karena akan muncul dialog Box lagi.

10.    Klik Finish dan instalasi telah selesai. Sobat sudah bisa menggunakan program yang di install tadi.

 

Sekian instalasi Camstudio, dan semoga bermanfaat.